Menerima Pembuatan TESIS-SKRIPSI-PKP UT, Silahkan Baca Cara Pemesanan di bawah ini

Lencana Facebook

banner image

Tuesday, 5 March 2024

PTK BK SMP KELAS VIII

 

Loggo

 

 


LAPORAN

PENELITIAN TINDAKAN KELAS

 

 

PENERAPAN  MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PORTOFOLIO SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR TEMA LAYANAN KERJA OTAK KIRI DAN OTAK KANAN PADA SISWA KELAS VIII-1 SMPN 2 .................... SEMESTER 2 TAHUN PELAJARAN  2020/2021

 

 

 

 

 

Disusun Sebagai Salah Satu Syarat

Kenaikan Pangkat dari Golongan ..... ke ....

 

 

 

 

 

 

Oleh

 

..........................................

NIP. ..............................

 

 

 

 

 

 

SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 2 ....................

Alamat :  ………………………………….., Kecamatan ...................., Kabupaten ……………. Provinsi …………..

2021

 

HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS

 

1.   a.   Judul Penelitian                    :  Penerapan  Model Layanan Berbasis Portopolio sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Tema Layanan Kerja Otak Kiri dan Otak Kanan pada  Siswa Kelas VII-1 SMPN 2 .................... Semester 2 Tahun Pelajaran  2020/2021

      b.   Bidang Ilmu                         : Bimbingan dan Konseling

      c.   Kategori Penelitian              :  Teknik Pembelajaran

      d.   Jenis Penelitian                     : Penelitian Tindakan Kelas

2.   Ketua Peneliti

      a.   Nama Lengkap dan Gelar    : ……………………………...

      b.   NIP                                      :  …………………………..….

      c.   Pangkat / Golongan             : …………………………..….

      d.   Jabatan                                 : …………………………..….

      e.   Instansi                                 : SMPN 2 .................... Kabupaten Bener Meriah

      f.    Tempat Penelitian                :  SMPN 2 .................... Kabupaten Bener Meriah

3.   Lama Penelitian                         : 3 bulan (Bulan Januari 2021sampai dengan Bulan Maret 2021)

4.   Sumber Biaya                             : Swadaya

 

 

 

                        Mengetahui                                  ....................., 8 Maret 2021

                     Kepala Sekolah                                                Peneliti

 

 

 

           …………………………….                    ………………………………

            NIP. ……………………..                      NIP. ……………………….         

 

 

Mengetahui/Mengesahkan

Pengawas Sekolah

 

 

 

 

……………………………..

NIP. ……………………..

 

ABSTRAK

 

 

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa melalui penerapan model layanan berbasis portopolio pada layanan BK materi kerja otak kiri dan otak kanan di kelas VIII-1 SMPN 2 ..................... Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan alur putaran spiral Kemmis and Taggart. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-1 SMPN 2 .................... yang berjumlah 15 siswa. Objek penelitian adalah motivasi belajar siswa. Penelitian dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2020/2021. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus. Setiap siklus dilakukan melalui tahapan perencanaan, tindakan dan pengamatan, refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan dokumentasi. Validitas data dengan menggunakan teknik triangulasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Indikator keberhasilan penelitian ini ditandai dengan meningkatnya motivasi belajar siswa dalam layanan BK materi kerja otak kiri dan otak kanan mencapai presentase 85%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses belajar mengajar dengan menerapkan model layanan berbasis portopolio dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dalam layanan BK materi kerja otak kiri dan otak kanan. Hal ini terbukti dengan peningkatan motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah dilaksanakan tindakan dari dari 40,00% atau 6 siswa  pada studi awal menjadi, 60,00% atau 9 siswa, dan pada akhir siklus kedua menjadi 100%.

 

Kata kunci : portopolio, motivasi, belajar

 

 

 

 


KATA PENGANTAR

 

 

Syukur Alhamdullilah kehadirat Allah SWT atas segala limpahan rahmat dan hidayahNya sehingga peneliti  dapat menyelesaikan laporan Penelitian Tindakan Kelas di SMPN 2 .................... dengan judul : Penerapan  Model Layanan Berbasis Portopolio sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Tema Layanan Kerja Otak Kiri dan Otak Kanan pada  Siswa Kelas VII-1 SMPN 2 .................... Semester 2 Tahun Pelajaran  2020/2021. Laporan ini dibuat oleh peneliti dalam rangka memenuhi pengajuan  pada penilaian angka kredit unsur pengembangan profesi guru untuk kenaikan pangkat dari golongan ….. ke …...

Terselesaikannya penelitian ini tidak lepas dari bantuan beberapa pihak dan pada kesempatan ini ijinkan peneliti mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang baik langsung maupun tidak langsung telah membantu penyusunan laporan ini kepada yang terhormat:

1.      Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bener Meriah.

2.      Pengawas SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bener Meriah

3.      Kepala sekolah SMPN 2 .................... yang telah memberikan saran, ijin dan pertimbangan terhadap pelaksanaan PTK selama kegiatan berlangsung.

4.      Bapak dan Ibu Guru SMPN 2 .................... yang telah membimbing dan memotivasi serta mengarahkan kami hingga kegiatan Program Penelitian Tindakan Kelas  ini dapat terselesaikan dengan lancar.

Dan akhirnya peneliti menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan laporan ini banyak kelemahan atau kekurangan untuk itu, peneliti berharap kepada pembaca berkenan memberikan saran dan kritik yang membangun. Untuk itu sebelumnya peneliti ucapkan terimakasih.

 

                                                                              .....................,       Maret 2021

 

 

                                                                                                Peneliti

 

 

DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR JUDUL.............................................................................................       i

LEMBAR PENGESAHAN..............................................................................      ii

ABSTRAK.........................................................................................................     iii

KATA PENGANTAR.......................................................................................     iv

DAFTAR ISI.....................................................................................................      v

DAFTAR TABEL..............................................................................................     vi

DAFTAR GAMBAR.........................................................................................    vii

DAFTAR LAMPIRAN.....................................................................................   viii

 

BAB      I      PENDAHULUAN

A.      Latar Belakang Masalah ........................................................      1

B.       Identifikasi  Masalah .............................................................      3

C.       Rumusan Masalah..................................................................      3

D.      Tujuan Penelitian    ................................................................      4

E.       Manfaat Penelitian   ..............................................................      4

 

BAB      II     KAJIAN PUSTAKA

A.  Kajian Teori ...........................................................................      6

B.   Kerangka Berpikir .................................................................    27

C.   Hipotesis Tindakan ................................................................    28

 

BAB     III    METODE PENELITIAN

A.      Setting Penelitian...................................................................    29

B.       Metode dan Rancangan Penelitian.........................................    29

C.       Subjek Penelitian ...................................................................    32

D.      Teknik Pengumpulan Data.....................................................    32

E.       Validitas Data........................................................................    32

F.        Teknik Analisa Data ..............................................................    33

G.      Prosedur Pelaksanaan.............................................................    34

H.      Kriteria Keberhasilan..............................................................    38

 

BAB     IV    HASIL TINDAKAN DAN PEMBAHASAN

A.  Deskripsi Data........................................................................    39

B.   Hasil Tindakan .......................................................................    51

C.   Pembahasan............................................................................    52

 

BAB      V     SIMPULAN DAN SARAN

A.  Simpulan ................................................................................    58

B.   Saran.......................................................................................    58

 

DAFTAR PUSTAKA           

LAMPIRAN-LAMPIRAN

 

 

DAFTAR TABEL

 

TABEL                                                                                                       Halaman

 

Tabel   3.1     Kriteria Penilaian Motivasi Belajar Siswa...................................      34

Tabel   4.1     Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa Pada  Kondisi Awal                     40

Tabel   4.2     Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa Pada  Siklus I                    44

Tabel   4.3     Rekapitulasi Hasil Observasi Peningkatan Motivasi Siswa Layanan BK pada Kondisi Awal, Siklus I dan Siklus II...................................................................      50

Tabel   4.4     Rekapitulasi Peningkatan Motivasi Siswa pada Siklus I dan Siklus II             51

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

DAFTAR GAMBAR

 

GAMBAR                                                                                                  Halaman

 

 

Gambar    2.1 Bagan Kerangka Pikir...............................................................      28

 

Gambar    3.1  Daur PTK (dimodifikasi dari Rusna Ristasa, 2006 : 46)..........      30

Gambar    4.1 Grafik Ketuntasan Siswa Berdasarkan Tingkat Motivasi Siswa Pada Kondisi Awal, Siklus I dan II........................................................................................      52

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

DAFTAR LAMPIRAN

 

LAMPIRAN                                                                                                             

 

Lampiran    1     :    Surat Ijin Penelitian

Lampiran    2     :    Jurnal Kegiatan Penelitian

Lampiran    3     :    Rencana Pelaksanaan Layanan (RPL) Siklus I

Lampiran    4     :    Rencana Pelaksanaan Layanan (RPL) Siklus Ii

Lampiran    5     :    Daftar Hadir Siswa Kondisi Awal, Siklus I dan Siklus II

Lampiran    6     :    Lembar Observasi Peningkatan Motivasi belajar  Siswa pada Kondisi Awal, Siklus I dan Siklus II

Lampiran    7     :    Contoh Hasil Pekerjaan Siswa

Lampiran    8     :    Dokumentasi  Pelaksanaan Kegiatan Penelitian Kondisi Awal, Siklus I dan Siklus II 

 

 

 

 

BAB III

METODE PENELITIAN

A.    Setting Penelitian

1.   Waktu Penelitian

Waktu yang dibutuhkan dalam pelaksanaan kegiatan penelitina ini adalah 3 bulan, yaitu dari bulan Januari 2021 sampai Maret 2021 dengan perhitungan waktu kurang lebih 12 minggu. Secara lebih rinci sebagaimana dijelaskan pada bagian lampiran 2 tentang Jurnal Penelitian.

 

2.   Tempat Penelitian

Dalam penelitian ini penulis mengambil lokasi di kelas VIII-1 SMPN 2 .................... Kabupaten ....................  Semester 2 Tahun Pelajaran  2020/2021. Penulis mengambil lokasi atau tempat ini dengan pertimbangan bekerja pada sekolah tersebut, sehingga memudahkan dalam mencari data, peluang waktu yang luas dan subjek penelitian yang sangat sesuai dengan profesi penulis.

3.   Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Arikunto (2009:130-131) menyatakan bahwa penelitian tindakan kelas merupakan suatu pencermatan terhadap kegiatan yang sengaja di munculkan, dan terjadi dalam sebuah kelas. Proses ini didasarkan atas konsep pokok bahwa penelitian tindakan ini terdiri dari empat komponen pokok yang juga menunjukkan langkah, yaitu : perencanaan (planning), tindakan (acting), pengamatan (observasi), refleksi (reflecting)

B.     Metode dan Rancangan Penelitian

PTK merupakan kegiatan perbaikan pembelajaran yang terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yang saling berkaitan dan berdaur atau siklus dengan empat langkah utama yaitu perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Tahapan PTK di sini sebenarnya merupakan reflektif guru pada permasalahan yang dihadapi dalam kelasnya. Dari sinilah penelitian tindakan kelas akan dilakukan.

Penjelasan secara rinci mengenai daur siklus PTK sebagaimana gambar 3.1 di bawah ini



 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Gambar    3.1  Daur PTK (dimodifikasi dari Rusna Ristasa, 2006 : 46)

 

1.      Perencanaan

Perencanaan selalu mengacu kepada tindakan apa yang dilakukan, dengan mempertimbangkan keadaan dan suasana obyektif dan subyektif. Dalam perencanaan tersebut, perlu dipertimbangkan tindakan khusus apa yang dilakukan, apa tujuannya. Mengenai apa, siapa melakukan, bagaimana melakukan, dan apa hasil yang diharapkan. Setelah pertimbangan itu dilakukan, maka selanjutnya disusun gagasan-gagasan dalam bentuk rencana yang dirinci. Kemudian gagasan-gagasan itu diperhalus, hal-hal yang tidak penting dihilangkan, pusatkan perhatian pada hal yang paling penting dan bermanfaat bagi upaya perbaikan yang dipikirkan. Sebaiknya perencanaan tersebut didiskusikan dengan guru yang lain untuk memperoleh masukan.

2.      Pelaksanaan Tindakan

Jika perencanan yang telah dirumuskan sebelumnya merupakan perencanaan yang cukup matang, maka proses tindakan semata-mata merupakan pelaksanaan perencanaan itu. Namun, kenyataan dalam praktik tidak sesederhana yang dipikirkan. Oleh sebab itu, pelaksanaan tindakan boleh jadi berubah atau dimodifikasi sesuai dengan keperluan di lapangan. Tetapi jangan sampai modifikasi yang dilakukan terlalu jauh menyimpang. Jika perencanaan yang telah dirumuskan tidak dilaksanakan, maka Guru hendaknya merumuskan perencanaan kembali sesuai dengan fakta baru yang diperoleh.

3.      Pengamatan

Hal yang tidak bisa dilupakan, bahwa sambil melakukan tindakan hendaknya juga dilakukan pemantauan secara cermat tentang apa yang terjadi. Dalam pemantauan itu, lakukan pencatatan-pencatatan sesuai dengan form yang telah disiapkan. Catat pula gagasan-gagasan dan kesan-kesan yang muncul, dan segala sesuatu yang benar-benar terjadi dalam proses pembelajaran. Secara teknis operasional, kegiatan pemantauan dapat dilakukan oleh Guru lain. Di sinilah letak kerja kolaborasi antar profesi. Namun, jika petugas pemantau itu bukan rekanan peneliti, sebaiknya diadakan sosialisasi materi pemantauan untuk menjaga agar data yang dikumpulkan tidak terpengaruh minat pribadinya. Untuk memperoleh data yang lebih obyektif, Guru dapat menggunakan alat alat optik atau elektronik, seperti kamera, perekam video, atau perekam suara. Pada setiap kali akan mengakhiri penggalan kegiatan, lakukanlah evaluasi terhadap hal-hal yang telah direncanakan. Jika observasi berfungsi untuk mengenali kualitas proses tindakan, maka evaluasi berperan untuk mendeskripsikan hasil tindakan yang secara optimis telah dirumuskan melalui tujuan tindakan.

4.      Refleksi

Refleksi adalah suatu upaya untuk mengkaji apa yang telah terjadi, yang telah dihasilkan, atau apa yang belum dihasilkan, atau apa yang belum tuntas dari langkah atau upaya yang telah dilakukan. Dengan perkataan lain, refleksi merupakan pengkajian terhadap keberhasilan atau kegagalan pencapaian tujuan. Untuk maksud ini, guru hendaknya terlebih dahulu menentukan kriteria keberhasilan.

C.    Subjek Penelitian

Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa Kelas VIII-1 SMPN 2 .................... Kabupaten .................... Semester 2 Tahun Pelajaran  2020/2021 dengan jumlah siswa sebanyak 15 siswa terdiri dari siswa laki-laki …. siswa dan perempuan ….siswa.

D.    Teknik Pengumpulan Data

Teknik dan alat pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian tindakan kelas ini adalah:

1.      Observasi

Observasi  dalam  penelitian  ini  digunakan  untuk  menginventariskan  data tentang  sikap  siswa  dalam  belajarnya,  sikap  guru,  serta  interaksi  antara  guru dengan  siswa  selama  proses  pembelajaran,  dengan  harapan  hal-hal  yang  tidak teramati  oleh  peneliti  ketika  penelitian  berlangsung  dapat  ditemukan  (Heryanto, 2007:37). Observasi  dilakukan  dengan  tujuan  untuk  memperoleh  informasi  tentang melalui penerapan pembelajaran berbasis portopolio  secara terperinci  baik  mengenai  keaktifan  siswa,  keaktifan  guru,  maupun  komponen-komponen  pembelajaran  lainnya  guna  mengetahui  kondisi  kelas  pada  saat pembelajaran berlangsung. Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada lampiran. 

2.      Dokumentasi    

Teknik pengumpulan data dengan dokumentasi (Usman, dkk, 73:1995) ialah  pengumpulan  data  yang  diperoleh  melalui  dokumen-dokumen.  Sebagai  bahan  dokumentasi,  peneliti  menggunakan  foto  dengan  kamera  yang  dilakukan  pada  setiap siklus. Alat ini merekam kegiatan pembelajaran terutama untuk melengkapi  data  saat  observasi  sehingga  dapat  memudahkan  peneliti  apabila  ada  hal  yang  terlupakan atau tertinggal.

E.     Validitas Data

Untuk menjamin kebenaran data yang dikumpulkan dan dicatat dalam penelitian maka dipilih dan ditentukan cara-cara yang tepat untuk mengembangkan validitas data yang diperolehnya. Dalam penelitian ini akan digunakan teknik triangulasi. Menurut Lexy Moeleong (2000:178) Triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu, untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data tersebut.

Validitas data dimaksudkan agar data yang dikumpulkan untuk keperluan penelitian ini nantinya adalah data yang valid. Menurut Nasution (1998 : 144) ada beberapa cara yang dilakukan agar kebenaran has'il penelitian dapat dipercaya, yaitu dengan cara sebagai berikut :

1. Memperpanjang masa observasi

2. Pengamatan yang terus menerus

3. Triangulasi

Dalam penelitian ini validitas data dilakukan dengan teknik triangulasi. Triangulasi dilakukan dengan maksud untuk mengecek kebenaran data yang diperoleh dan membandingkannya dengan data yang diperoleh dari sumber lain. Kebenaran hasil wawancara dengan wali kelas dapat dibandingkan dengan arsip atau dokumen maupun melalui pengarnatan ketika proses belajar berlangsung. Triangulasi sumber data dilakukan untuk mengecek kebenaran data dari guru kelas maupun anak. Sedangkan triangulasi metode dilakukan dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang berbeda untuk mendapatkan data yang sama. Observasi dapat dicek kebenarannya dari arsip atau dokumen dan wawancara.

F.     Teknik Analisa Data

Metode analisis  data  dalam  penelitian  ini  menggunakan  analisis data kualitatif. Data  yang diperoleh dari hasil observasi, dokumentasi  dan portopolio dianalisis  ke dalam  bentuk  deskripsi.  Analisis  data  penelitian kualitatif  bersifat  interaktif berlangsung.  Teknik  yang  digunakan  fleksibel,  tergantung  pada  strategi   yang digunakan dan data yang telah diperoleh (Sukmadinata: 2005, 114)

Komponen-komponen yang diamati atau dinilai dari keaktifan siswa adalah kegiatan belajar mereka selama mengikuti pembelajaran. Kriteria yang digunakan adalah Baik (B), Cukup (C), Kurang (K) dan Sangat Kurang (SK).

Tabel     3.1     Kriteria Penilaian Motivasi Belajar Siswa

No

Rentang Nilai

Kriteria

Ket

1

00-24

Sangat Kurang

Belum Tuntas

2

25-49

Kurang

Belum Tuntas

3

50-74

Cukup

Belum Tuntas

4

75-100

Baik

Tuntas

 

G.    Prosedur Pelaksanaan

1.      Kondisi Awal

Pelaksanaan kegiatan layanan Bimbingan dan Konseling (BK) materi otak kiri dan otak kanan di kelas SMPN 2 ....................  Kabupaten .................... Semester 2 Tahun Pelajaran 2020/2021 masih belum sesuai dengan kriteria ketuntasan minimal yang telah ditentukan yaitu mendapat nilai 70. Hal tersebut disebabkan oleh kurangnya motivasi belajar sehingga berakibat pada rendahnya prestasi belajar siswa.

Keberhasilan pembelajaran ditunjukkan dengan dikuasainya materi pembelajaran siswa. Tercapainya tujuan pembelajaran siswa dapat diukur dengan tes hasil pembelajaran atau formatif. Temuan di lapangan, di tempat peneliti bertugas menunjukkan adanya kesenjangan antar harapan dan kenyataan. Pada studi awal layanan Bimbingan dan Konseling (BK) materi otak kiri dan otak kanan, hasil dari tes formatif menunjukkan rendahnya tingkat penguasaan materi yang diajarkan.

2.      Tindakan

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus yang masing-masing siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi.

a.      Siklus I

1)      Tahap perencanaan

Setelah  menentukan  materi  pokok  pada  layanan Bimbingan dan Konseling (BK)  yang  akan  dilaksanakan  melalui  model  pembelajaran berbasis  portofolio,  peneliti  mencoba merumuskan RPP, mempersiapkan instrument sebagai bahan pengumpul  data,  seperti  LKS,  angket  siswa,  observasi  guru  (untuk  mengobservasi  peneliti  dalam  pembelajaran,    yang  dilakukan  oleh  observer),  dan  observasi  aktivitas  siswa.

Pembelajaran  yang  dilakukan  yaitu  dengan  menggunakan  model  layanan berbasis portofolio  dengan merujuk pada langkah-langkah layanan portofolio yang dimodifikasi agar sesuai dengan karakteristik siswa.  dengan sebelumnya atas kesepakatan dengan dosen pembimbing 1. maka langkah yang  telah  ditentukan  dalam  pembelajaran  berbasis  portofolio  terdiri  dari  tiga tahap  yakni:  1)  mengidentifikasi  masalah,  2)  mengumpulkan  informasi,  3) penyajian portofolio. Dikarenakan dalam layanan berbasis portofolio yakni mengkaji    pemecahan  masalah  secara  klasikal,  sehingga  dijadikan  sebagai masalah  yang  harus  dipecahkan  dalam  kelas.  Untuk  itu  peneliti  mencoba  materi yang  akan  disampaikan  adalah  sebuah  masalah  secara  bersama-sama.  Untuk  mempermudah  pengkajian  materi  peneliti  membagi  materi  yang  tersusun  atas  indikator.  Maka  peneliti  membagi  indikator  tersebut  sebagai  masalah  yang  harus  dipecahkan  secara  berkelompok.  Artinya  tiap  kelompok  memecahkan  salah  satu  indikator  sebagai  masalah  yang  harus  dipecahkan. 

2)      Tahap pelaksanaan

Pada  tahap  pelaksanaan  guru  melakukan  model  pembelajaran  portofolio,  merujuk  pada  langkah-langkah  yang  telah  ditetapkan  yakni:  1)  mengidentifikasi  masalah,  2)  mengumpulkan  masalah,  3)  penyajian  portofolio.    Langkah–langkah  tersebut dalam pembelajaran dilakukan sebagai acuan atau tahap-tahap yang harus  dilakukan siswa dalam berdiskusi. Diskusi yang dilaksanakan dibagi menjadi dua  yakni diskusi siswa dalam kelompok kecil dan diskusi kelas.

Berikut tahap-tahap  yang akan dilaksanakan dalam diskusi:

a)      Diskusi kelompok kecil 

§  Mengidentifikasi masalah :

Siswa mengkaji LKS yang dibagikan guru dalam pembelajaran.  b) Mengumpulkan informasi   Siswa  mencari  sumber  (buku  teks  dan  teks  materi  yang  dibagikan  guru),  siswa  mencari  gambar,  dan  alat-alat  yang  menunjang  dalam  tugas  tiap  kelompok sesuai dengan  nama tim.  

§  Penyajian portofolio

Persentasi hasil diskusi siswa. 

b)      Diskusi kelas

§  Mengidentifikasi masalah

Mengkaji  persentasi  siswa  mengenai  hasil  diskusi  kelompok  yang  dibahas sebagai masalah kelas. 

§  Mengumpulkan informasi

Guru membuat  sebuah  forum  tanya  jawab,  sekaligus  siswa  belajar  mengkaji materi yang dibahas siswa dalam kelompok yang merujuk dari  pendapat siswa juga mengkaji materi

§  Penyajian portofolio

Hasil  dari  pengumpulan  informasi  digunakan  sebagai  bahan  juga  perenungan siswa untuk membuat portofolio kelas.

3)      Tahap pengawasan (observasi)

Guru  melakukan  pengamatan  dan  bimbingan  ketika  pembelajaran  di  dalam  kelas  berlangsung.  Baik  itu  pada  saat  siswa  melakukan  diskusi  dalam  kelompok  kecil  ataupun  juga  ketika  melakukan  diskusi  kelas.  Selain  itu  juga  guru  mengamati  hasil  catatan  siswa  setelah  melakukan  diskusi  kelas,  yang  dilakukan  pada saat siswa melakukan post-test. 

4)      Tahap refleksi

Guru  melakukan  evaluasi  bersama  observer  mengenai  pembelajaran  yang  telah dilaksanakan untuk dijadikan acuan pelaksanaan pembelajaran selanjutnya. 

b.      Siklus II

1)      Tahap perencanaan

Dari hasil refleksi peneliti dengan observer, membuat rencana pembelajaran berikutnya. Agar pembelajaran  terlaksana  dengan  baik  maka  peneliti  mempersiapkan  instrument  sebagai  bahan  pengumpul  data,  seperti  LKS,  angket siswa,  observasi  guru  (untuk  mengobservasi  peneliti  dalam  pembelajaran, yang dilakukan oleh observer), dan observasi aktivitas siswa.

2)      Tahap pelaksanaan   

Pada  siklus  ini  siswa  melakukan  persentasi  kelas  atau  show-case  yang  dilakukan pada siklus kedua berdasarkan refleksi pada siklus pertama.  Portofolio  yang  dikembangkan  meliputi  dua  seksi,  yaitu  portofolio  seksi penayangan  dan  seksi  dokumentasi.  Seksi  penayangan  adalah  portofolio  yang ditayangkan sebagai bahan persentasi kelas pada saat show-case. Portofolio seksi dokumentasi  adalah  portofolio  yang  disimpan  pada  sebuah  map    (binder)  yang berisi data dan informasi lengkap setiap kelompok portofolio.

3)      Tahap pengawasan (observasi)

Guru  mengawasi  dan  membimbing  kegiatan  yang  dilakukan  siswa  dalam kelompok.

4)      Tahap refleksi

Guru melakukan evaluasi bersama observer mengenai pembelajaran yang telah dilaksanakan untuk dijadikan acuan untuk menentukan keberhasilan proses pelaksanaan kegiatan perbaikan pembelajaran yang dilaksanakan.

 

 

3.      Kondisi Akhir

Melihat kondisi tersebut di atas, maka peneliti berusaha untuk mengatasi masalah-masalah yang timbul agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik sehingga prestasi belajar siswa dapat tercapai dengan penerapan pendekatan demontrasi. Melalui pendekatan demontrasi ini pembelajaran yang dilaksanakan diharapkan siswa memperoleh pengalaman nyata belajar tentang materi materi otak kiri dan otak kanan dan dapat memahami konsep pembelajaran tentang materi materi otak kiri dan otak kanan. Sadar akan hal tersebut agar tidak berdampak buruk bagi proses dan hasil belajar selanjutnya, peneliti termotivasi untuk melakukan upaya untuk memperbaiki pembelajaran melalui Penelitian Tindakan Kelas dengan menerapkan model pembelajaran berbasis portopolio pada layanan Bimbingan dan Konseling (BK) materi otak kiri dan otak kanan di kelas VIII-1 SMPN 2 ....................  Kabupaten .................... Semester 2 Tahun Pelajaran 2020/2021.

 

H.    Kriteria Keberhasilan

Kriteria keberhasilan yang digunakan untuk mengukur tingkat keberhasilan proses pembelajaran melalui upaya perbaikan pembelajaran sebagai berikut :

1.      Proses perbaikan pembelajaran dinyatakan berhasil apabila 85% dari mengalami peningkatan motivasi belajarnya.

2.      Proses perbaikan pembelajaran dinyatakan berhasil apabila 85% dari jumlah siswa tuntas belajar berdasarkan penilaian motivasi belajarnya.

Lampiran : 1

 
 


KOP SEKOLAH

 

 

=========================================================

 

SURAT IJIN PENELITIAN

 

No. ..............................

 

 

 

Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala SMP …………….. Kota Ternate Kabupaten ……… memberikan ijin untuk melaksanakan kegiatan penelitian tindakan kelas pada Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) pada siswa kelas 8   …………… Kota Ternate Kabupaten ……… semester genap tahun pelajaran …………..   kepada :

 

Nama                   :

Sample Izin PenelitianNIP                      :

Pangkat/Gol        :

Unit Kerja           :

Judul                    :

 

 

Pada prinsipnya kami memberikan ijin kepada yang bersangkutan untuk  melaksanakan kegiatan penelitian dimaksud untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan  kepada yang berkepentingan untuk menjadikan periksa.

 

 

 

                 Mengetahui                                             .........., 11 Januari 2016

           Pengawas Sekolah                                                    Peneliti

 

 

 

 

                   ..............                                                       ......................

             NIP. ..................                                           NIP. ........................

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran 2

 

JURNAL KEGIATAN

PENELITIAN TINDAKAN KELAS

 

No

Kegiatan

Waktu

1

Persiapan Penelitian

 

 

a.       Pengajuan Permohonan Ijin

11 Januari 2021

 

b.      Indentifikasi Masalah

12-13 Januari 2021

 

c.       Diskusi Penentuan Masalah

16 Januari 2021

2

Pelaksanaan Penilaian Pra Tindakan

18 Januari 2021

3

Pelaksanaan Penelitian Siklus I

 

 

a.       Penentuan Rencana Tindakan

22-23 Januari 2021

 

b.      Pelaksanaan Rencana Tindakan

 

 

Pertemuan Pertama

25 Januari 2021

 

Pertemuan Kedua

27 Januari 2021

 

c.       Observasi

28-29 Januari 2021

 

d.      Refleksi

1-2 Februari 2021

4

Pelaksanaan Penelitian Siklus II

 

 

a.       Penentuan Rencana Tindakan

3-4 Februari 2021

 

b.      Pelaksanaan Rencana Tindakan

 

 

Pertemuan Pertama

8 Februari 2021

 

Pertemuan Kedua

10 Februari 2021

 

c.       Observasi

11-12 Februari 2021

 

d.      Refleksi

15-16 Februari 2021

5

Pengolahan Data

17-20 Februari 2021

6

Penyusunan Laporan

 

 

a.       Penyusunan Draf Penelitian

22-24 Februari 2021

 

b.      Penyempurnaan Draf

25-26 Februari 2021

 

c.       Finishing

1-6 Maret 2021

 

 

                     Mengetahui                                       ....................., 13 Januari 2021

                  Kepala Sekolah                                                      Peneliti

 

 

 

             ……………………..                                      ...................................

               NIP. ……………..                                       NIP............................

Lampiran 4

 

RENCANA PELAKSANAAN LAYANAN (RPL)

BIMBINGAN KLASIKAL

Siklus I

 

Komponen

:

Layanan Dasar

Bidang Layanan

:

Belajar

Topik / Tema Layanan

:

Cara kerja Otak Kiri-Otak kanan

Materi Layanan

:

1.     Pengertian otak

2.     Bagian-bagian otak

3.     Perbedaan fungsi-fungsi otak

Kelas / Semester

:

8 / Genap

Alokasi Waktu

:

4 x 40 menit

 

1.

Tujuan Layanan

1. Peserta didik/konseli dapat memahami pengertian otak

2. Peserta didik/konseli dapat memahami bagian-bagian otak

3. Peserta didik/konseli dapat memahami perbedaan fungsi otak kiri dan otak kanan

2.

Metode, Alat, Sumber dan Media Pembelajaran

1.    Metode : ceramah, portopolio, curah pendapat dan tanya jawab

2.    Alat / Media : LCD, Power Point tentang Cara Kerja Otak Kiri-Otak Kanan

3.    Slamet, dkk 2017, Materi Layanan Klasikal Bimbingan dan Konseling untuk SMK-MAK kelas 8, Yogyakarta, Paramitra Publishing

4.    Triyono, Mastur, 2017, Materi Layanan Klasikal Bimbingan dan  Konseling bidang sosial, Yogyakarta, Paramitra

5.    Hutagalung, Ronal. 2017. Ternyata Berprestasi Itu Mudah. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama

6.    Eliasa Imania Eva, Suwarjo.2017.Permainan (games) dalam Bimbingan dan Konseling.Yogyakarta: Paramitra

3.

Langkah-langkah Kegiatan Layanan

Pertemuan Pertama

Tahap Awal/Pendahuluan

1.    Membuka dengan salam dan berdoa

2.    Membina hubungan baik dengan peserta didik (menanyakan kabar, ice breaking)

3.    Menyampaikan tujuan layanan materi Bimbingan dan Konseling

4.    Menanayakan kesiapan kepada peserta didik

Tahap Inti

1.    Guru BK menayangkan media slide power point yang berhubungan dengan materi layanan tentang pengertian otak

2.   Peserta didik mengamati slide pp yang berhubungan dengan materi layanan tentang pengertian otak

3.   Guru BK mengajak curah pendapat dan tanya jawab

4.   Guru BK membagi kelas menjadi 3 kelompok, 1 kelompok 5 orang

5.   Guru BK memberi tugas kepada masing-masing kelompok

6.   Peserta didik mendiskusikan dengan kelompok masing-masing

7.   Setiap kelompok mempresetasikan tugasnya kemudian kelompok lain menanggapinya, dan seterusnya bergantian sampai selesai.

Tahap Penutup

1.    Guru BK mengajak peserta didik membuat kesimpulan yang terkait dengan materi layanan

2.    Guru BK mengajak peserta didik untuk agar dapat menghadirkan Tuhan dalam hidupnya

3.    Guru BK menyampaikan materi layanan yang akan datang

4.    Guru BK mengakhiri kegiatan dengan berdoa dan salam

 

Pertemuan Kedua

Tahap Awal/Pendahuluan

1.     Membuka dengan salam dan berdoa

2.     Membina hubungan baik dengan peserta didik (menanyakan kabar, ice breaking)

3.     Menyampaikan tujuan layanan materi Bimbingan dan Konseling tentang bagian-bagian otak

4.     Menanyakan kesiapan kepada peserta didik

Tahap Inti

1.    Guru BK menayangkan media slide power point yang berhubungan dengan materi layanan tentang bagian-bagian otak

2.    Peserta didik mengamati slide pp yang berhubungan dengan materi layanan tentang bagian-bagian otak

3.    Guru BK mengajak curah pendapat dan tanya jawab

4.    Guru BK membagi kelas menjadi 3 kelompok, 1 kelompok 5 orang

5.    Guru BK memberi tugas kepada masing-masing kelompok

6.    Peserta didik mendiskusikan dengan kelompok masing-masing

7.    Setiap kelompok mempresetasikan tugasnya kemudian kelompok lain menanggapinya, dan seterusnya bergantian sampai selesai.

Tahap Penutup

1.    Guru BK mengajak peserta didik membuat kesimpulan yang terkait dengan materi layanan

2.    Guru BK mengajak peserta didik untuk agar dapat menghadirkan Tuhan dalam hidupnya

3.    Guru BK menyampaikan materi layanan yang akan datang

4.    Guru BK mengakhiri kegiatan dengan berdoa dan salam

4.

Evaluasi

1.    Evaluasi Proses :

Memperhatikan proses layanan dengan refleksi hasil masing-masing peserta didik dan Sikap atau antusias peserta didik dalam mengikuti kegiatan layanan.

2.    Evaluasi Hasil

Evaluasi setelah mengikuti kegiatan klasikal, antara lain: merasakan suasana yang menyenangkan,pentingnya topik yang dibahas, cara penyampaian yang menarik.

     

                     Mengetahui                                          ....................., 25 Januari 2021

                  Kepala Sekolah                                                         Peneliti

 

 

 

 

            ………………………                                        ……………………..

              NIP. ………………                                          NIP. ………………

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Lampiran

 

Uraian Materi

 

CARA KERJA OTAK KIRI DAN OTAK KANAN

 

Intelegensi (kecerdasan) adalah keseluruhan kemampuan individu untuk berpikir dan bertindak secara tearah, serta mengolah dan menguasai lingkungan secara efektif. Contoh Klasifikasi Intelegensi

 

No

IQ

Klasifikasi Kemampuan Intelektual

1.

2.

3.

4.

5.

… – 79

80 – 89

90 – 109

110 – 119

120 – 135

Rendah

Di bawah rata-rata

Rata-rata

Di atas rata-rata

Superior

Sumber : Marthen Pali, 1995

 

Bagaimana cara kerja Otak..?

 Otak kita tersusun dari berjuta-juta neuron yang tiap-tiap neuron dipisahkan oleh jarak yang amat tipis, saat otak mengenal sesuatu yang baru maka akan terjadi lompatan pijaran listrik dari satu neuron ke neuron yang lain. Semakin sering terjadi pijaran dalam otak maka otak akan semakin terlatih seperti orang yang cerdas

 

Resep Orang cerdas

       Orang cerdas adalah pengguna kedua otak ,dengan mempelajari bagaimana menggunakan kedua sisi otak yaitu otak kanan dan otak kiri berarti  megembangkan kekuatan otak kita seperti seorang cerdas. Pada umumnya manusia menggunakan 90% otak kiri dan 10 % otak kanan, padahal kalau kita mau sukses seperti orang jenius kita harus bisa memberdayakan 50% oatak kanan dan 50% Otak kiri.

 

Apa Perbedaan Fungsi Otak Kanan dan Otak Kiri

Otak kanan dan Otak kiri akan berpengaruh pada keseluruhan kemampuan individu untuk berfikir dan bertindak secara terarah serta mengolah dan menguasai lingkungan secara efektif .

1.    Otak kiri

a.    Logika

Otak kiri berhubungan dengan kemampuan untuk berfikir logis, nyata, bersifat umum, contohnya :

-     Matahari terbit di sebelah timur

-     Ada laki-laki ada perempuan

b.   Hitungan linear

Otak kiri berhubungan dengan kemampuan melakukan hitungan linear atau hitungan yang berurutan, contohnya :

-     2-4-6-8 maka 2 bilangan berikutnya adalah ……. ( 10 dan 12)

-     Dalam hitungan ini bilangan di tambah secara linear dari bilangan sebelumnya.

c.    Urutan bahasa

Otak   kiri    juga berhubungan dengan kemampuan dalam mengurutkan kata atau bahasa, contohnya:

-     Jika kambing makananya rumput maka mobil menggunakan (bensin)

-     Ada sendok ada garpu, maka kalau ada amplop harus ada (perangko)

2.    Otak kanan

a. Ritme

Otak kanan berhubungan dengan ritme atau irama, contohnya : Setiap arranger pasti berusaha membuat aransemen musik yang berbeda dengan aransemen musik orang lain, karena jika mereka membuat aransemen musik yang sama mereka akan dikatan plagiat. Adanya keharusan membuat aransemen yang berbeda ini akan memacu mereka untuk membuat irama  yang berbeda dalam musiknya, hal ini akan mengembangkan kemampuan otak kanan mereka

b.  Kreativitas

Otak kanan berhubungan dengan kemampuan menampilkan kreativitas. Kreativitas bisa Nampak ketika seseorang selalu mencari cara yang baru yang berbeda dari cara - cara yang dipakai orang-orang di sekitarnya.

c. Imajinasi

Imajinasi  adalah daya khayal, bisa nampak ketika seseorang menciptakan sesuatu yang baru yang belum pernah ada sebelumnya. Tetapi bisa juga mengubah karya yang ada di modifikasi menjadi karya yang baru.

d. Dimensi

Dimensi adalah kemampuan   pandang ruang. Orang yang  biasa bekerja di bidang yang berhubungan dengan dimensi seperti arsitek, desain interior perkembangan otang kanannya akan bagus.

e.  Holistik

   Holistik adalah berfikir  secara menyeluruh, artinya  setiap orang yang memiliki kemampuan berfikir holistik,  maka dia akan melihat setiap pekerjaan dan persoalan secara menyeluruh. Contoh : ketika seorang ibu ingin membuat sate ayam, dia menyuruh putrinya belanja keperluannya kepasar. Jika putrinya membeli daging ayam saja, maka otak kirinya masih dominan.  Tetapi jika dia membeli daging ayam, tusuk sate, kecap, arang dan keperluan lain untuk membuat sate ayam, maka dia sudah berfikir secara holistik yang berarti otak kanannya sudah berkembang mengimbangi otak kiri

 

Bagaimana mengembangkan otak kanan   dan Otak kiri   ?

       Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mengembangkan otak kanan dan  otak kiri diantaranya :

1.    Dengan test

Misal test bakat atau test kepribadian yang soal-soal testnya sangat variatif

2.    Menggunakan game-game yang bisa meningkatkan kemampuan otak kanan dan otak kiri , baik game melalui media elektronik maupun game tanpa media yang langsung bisa dimainkan bersama-sama.

3.     Dengan melatih  syaraf atau senam otak

 

 Untuk mendapatkan file lengkap, silahkan : klik DOWNLOAD atau hub. (WA) 081327121707 - (WA) 081327789201 terima kasih

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

0 comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar, hindari unsur SARA.
Terima kasih